<img height="1" width="1" style="display:none" src="https://www.facebook.com/tr?id=2777564995792685&ev=PageView&noscript=1" />

Minggu ke-34

 

Perkembangan Bayi Anda:

Bayi Anda sekarang memiliki berat sekitar 2,2 kg, dengan panjang hampir 43 cm. Lapisan lemak yang membantunya mengatur suhu tubuhnya begitu ia lahir mengisi ke tubuhnya dan membuatnya semakin bulat. Kulitnya juga menjadi lebih halus dibanding sebelumnya. Sistem saraf sentralnya semakin terbentuk dan paru-parunya terus membentuk juga.

Jika Anda merasa khawatir mengenai kelahiran prematur, Anda mungkin akan tenang dengan mengetahui bahwa bayi yang lahir antara 34 sampai 37 minggu yang tidak memiliki masalah kesehatan tertentu, umumnya akan baik-baik saja. Mungkin mereka perlu untuk tetap berada dalam neonatal nursery dan mengalami beberapa masalah kesehatan jangka pendek. Namun dalam jangka panjang, mereka pada umumnnya baik baik saja seperti bayi biasanya.

 

Perubahan Pada Tubuh Anda:

Pada minggu ini, Anda mungkin akan mengalami kelelahan luar biasa, walaupun tidak dengan intensitas seperti koma pada trimester pertama Anda. Kelelahan Anda dapat dipahami dengan baik karena kelelahan fisik Anda dan kurang istirahat di malam hari oleh sebab seringnya harus buang air kecil dan membolak balikan badan saat tidur untuk mendapatkan posisi yang nyaman. Sekarang saatnya memperlambat dan menghemat energi Anda untuk hari kelahiran (dan setelahnya). Jika Anda telah lama hanya duduk dan tidur untuk periode waktu yang lama, jangan aktif terlalu cepat. Darah dapat memenuhi kaki Anda, menyebabkan penurunan temporer pada tekanan darah Anda dan akan membuat Anda merasa pusing.

Jika Anda menyadari ada benjolan berwarna merah dan gatal atau bekas pada perut dan mungkin pada paha dan bokong Anda, mungkin Anda mengalami sebuah kondisi yang disebut dengan pruritic papules dan plaques of pregnancy (PUPPP). Sampai dengan 1% dari wanita hamil mengalami PUPPP. Hal ini tidak berbahaya namun cukup tidak nyaman. Hubungi dokter Anda sehingga ia bisa memastikan hal tersebut bukanlah masalah yang serius, dan membuat perawatan agar Anda merasa lebih nyaman, lalu merujuk Anda ke seorang dermatologist jika diperlukan. Pastikan juga Anda menghubungi dokter jika Anda merasakan kegatalan yang intens di sekujur tubuh Anda, bahkan jika Anda tidak memiliki ruam, Itu bisa jadi merupakan tanda dari masalah ginjal.

 

Tiga Hal Seputar Kelahiran Sesar

1. Bagaimana peluang saya untuk sesar?

Sekitar 30% dari wanita di Amerika Serikat melahirkan melalui sesat saat ini. Dalam kasus tertentu operasi dijadwalkan sebelumnya. Pada kasus lainnya, hal tersebut dilakukan sebagai respon terhadap komplikasi.

2. Mengapa saya membutuhkan sesar?

Anda bisa mendapatkan sebuah operasi sesar yang tidak direncanakan untuk beberapa alasan, seperti leher rahim Anda berhenti melebar, bayi Anda berhenti bergerak menuruni saluran kelahiran, atau detak jantung bayi Anda memberikan kekhawatiran dokter Anda. Sebuah sesar terencana direkomendasikan jika:

  • Anda pernah melakukan bedah sesar sebelumnya dengan sayatan rahim vertikal klasik atau lebih dari satu kali cesar sebelumnya, Anda adalah kandidat yang baik untuk kelahiran melalui vainga setelah sesar atau (VBAC)
  • Anda pernah melakukan rahim invasif jenis lainnya operasi, seperti miemektomi ( operasi pengankatan fibroid)
  • Anda mengandung lebih dari satu bayi (beberapa bayi kembar dapat dilahirkan melalui vagina, namun dengan jumlah lebih dari itu memerlukan sesar) 
  • Bayi Anda diperkirakan memiliki ukuran yang sangat besar (sebuah kondisi yang dikenal sebagai macrosomia).
  • Bayi Anda dalam keadaan sunsang (bagian bawah dulu) atau posisi melintang (menyamping). (dalam beberapa kasus, seperti dalam kehamilan kembar, dimana bayi pertama dengan posisi kepala di bawah namun bayi kedua sunsang, bayi yang sunsang dapat dekeluarkan melalui vagina). Anda memiliki plasenta previa (ketika plasenta sangat rendah dalam rahim yang menutupi serviks).
  • Bayi Anda diketahui memiliki penyakit atau abnormalitas yang membuat kelahiran melalui vagina beresiko.
  • Anda pengidap HIV positif, dan tes darah pada saat akhir kehamilan menunjukkan Anda memiliki muatan virus yang tinggi.

3. Apa yang harus saya harapkan selama operasi sesar?

Umumnya, pasangan Anda bisa bersama Anda selama operasi. Jika Anda belum melakukannya, tim medis Anda akan memulai sebuah IV dan memasukan sebuah kateter untuk menguras urin selama prosedur, dan Anda akan diberi sebuah epidural atau spinal block, yang akan mematikan rasa bagian tengah ke bawah dari tubuh Anda namun tetap membuat Anda sadar dan terbangun.

Sebuah layar akan ditempatkan jadi Anda tidak harus menyaksikan prosedur aktual. Begitu dokter telah mencapai uterus dan melakukan insisi final, dokter akan mempermudah bayi keluar, mengangkatnya sehingga Anda bisa melihat sekilas dari bayi Anda sebelum diserahkan untuk dirawat oleh suster atau dokter. Sementara para staf medis memeriksa bayi Anda, dokter akan memberikan plasenta Anda dan menjahitnya kembali. Ketika bayi Anda telah diperiksa, dokter atau perawat dapat memberikanya ke pasangan Anda, yang bisa mengendongnya ke sebelah Anda sehingga Anda dapat menyerodok dan menciumnya sementara Anda sedang dijahit.

Menutup uterus dan perut Anda cukup memakan watu dibandingkan saat membukanya. Bagian dari operasi ini umumnya membutuhkan waktu sekitar 30 menit. Ketika operasi selesai, Anda akan diantar ke ruang pemulihan, dimana Anda bisa menggendang bayi Anda dan menyusuinya jika menginginkan.

 

Aktivitas minggu ini:

Membuat rencana kontigensi proses melahirkan. Anda mungkin harus mengalami persalinan lebih awal atau mengalami komplikasi yang mengharuskan Anda di rumah sakit lebih lama dari perkiraan. Berikan setidaknya pada salah satu teman atau tetangga kunci rumah Anda untuk berjaga-jaga apabila Anda memerlukan sesuatu dan tidak dapat pulang. Atur orang-orang untuk melakukan hal berikut ini dalam waktu singkat:

  • Mengurus anak Anda
  • Mengantarkan anak Anda ke dan pulang dari sekolan dan ke aktivitas setelah sekolah lainnya
  • Memberi makan binatang, menyirami tanaman, dan menerima
  • Melakukan pekerjaan Anda di kantor atau kewajiban lainnya